25+ Contoh Surat Lamaran Kerja yang Baik dan Benar 2021

Daftar Isi [Tutup]

    Contoh Surat Lamaran Kerja
    Contoh Surat Lamaran Kerja - Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa contoh surat lamaran kerja yang baik dan benar. Namun, kamu harus mengerti terlebih dahulu mengenai surat lamaran kerja atau arti surat lamaran kerja.

    Surat lamaran kerja adalah surat dari seseorang yang membutuhkan pekerjaan kepada orang. Melalui surat ini, pelamar meminta supaya bisa diberi pekerjaan.

    Surat lamaran ini biasanya bersifat formal atau resmi, contohnya surat untuk melamar pekerjaan menjadi karyawan atau jabatan tertentu sesuai dengan lowongan yang ditawarkan.

    Fungsi Surat Lamaran Pekerjaan

    1. Sebagai Tanda tertulis dalam pengajuan permohonan pekerjaan

    Dengan membuat surat lamaran kerja berarti permohonan tersebut sifatnya resmi. Hal tersebut tentu menjadi bahan pertimbangan dalam menerima pelamar tersebut.

    2. Sebagai Alat Komunikasi

    Fungsi utama surat lamaran kerja memang sebagai alat komunikasi, karena setiap surat akan mengandung informasi yang sangat diperlukan oleh pihak yang dituju.

    3. Sebagai Bahan Pertimbangan

    Hal ini sudah jelas bahwa surat lamaran kerja yang dikirim pelamar akan menjadi bahan pertimbangan bagi perusahaan untuk menerima pelamar tersebut.

    Unsur-Unsur Surat Lamaran Pekerjaan

    • Kepala surat
    • Tempat dan tanggal penulisan surat
    • Salam pembuka
    • Pembuka surat
    • Tujuan surat lamaran pekerjaan
    • Lampiran persyaratan yang ditentukan
    • Penutup surat
    • Tanda tangan dan nama jelas pelamar

    Ciri-Ciri Surat Lamaran Kerja

    1. Penulisan tempat dan tanggal berada di bagian pojok kanan atas dan tanpa diakhiri tanda titik
    2. Penulisan lampiran dan perihal tidak boleh disingkat, contohnya Lam
    3. Penulisan tujuan dan alamat tidak diakhiri dengan tanda titik
    4. Penulisan salam pembuka diawali dengan kata "Dengan Hormat"
    5. Menuliskan alinea pembuka dengan kata yang sopan dan tidak menyinggung pihak manapun.
    6. Mencantumkan identitas diri dengan lengkap.
    7. Menyampaikan maksud, tujuan dan alasan melamar di perusahaan tersebut
    8. Memberitahukan lampiran, yaitu semua berkas persyaratan administrasi yang kamu lampiran bersama surat lamaran kerja
    9. Menulis kalimat penutup dengan semangat dan harapan tinggi bisa diterima bekerja di perusahaan tersebut
    10. Menempatkan tanda tangan dan nama (jangan disingkat) pada bagian pojok kanan bawah surat

    Contoh Surat Lamaran Kerja

    1. Contoh Surat Lamaran Kerja Sesuai EYD

    Contoh Surat Lamaran Kerja Sesuai EYD
    source image: sanebox

    Jakarta, 18 Oktober 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Kepada Yth :
    HRD PT ASTRA HONDA MOTOR
    Jl. Laksana Yos Sudarso, RT.2/RW.9

    Dengan Hormat,

    Berdasarkan informasi dari media cetak, koran Terpadu perihal lowongan pekerjaan di perusahaan tempat Bapak/Ibu pimpin. Melalui surat lamaran ini saya ingin mengajukan diri untuk melamar pekerjaan di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin guna mengisi posisi operator produksi. Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

    Nama : Bambang Tripurta
    Tempat/Tanggal Lahir : Jakarta, 11 Maret 1998
    Jenis Kelamin : Laki-laki
    Pendidikan : SMK 65 Jakarta
    Alamat : Jl. Tanah Abang No. 8 RT/RW 05/008
    Telepon : 085986770860

    Untuk melengkapi beberapa data yang diperlukan sebagai bahan Bapak/Ibu pimpinan diwaktu yang akan datang, saya lampirkan juga kelengkapan data diri sebagai berikut :

    1. Pas Photo
    2. Fotokopi KTP
    3. Daftar Riwayat Hidup
    4. Fotokopi Ijazah Terakhir
    5. Fotokopi Sertifikat Competensi
    6. Fotokopi Sertifikat PKL

    Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenarnya dan atas perhatian serta kebijaksanaan Bapak/Ibu pimpinan saya mengucapkan terimakasih.

    Hormat saya


    Bambang Tripurta

    2. Contoh Surat Lamaran Kerja Hotel

    Contoh Surat Lamaran Kerja Hotel
    source image: ajar.id

    Jakarta, 26 Februari 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Kepada Yth,
    HRD Hotel Amanah Abadi
    Jl. Kertajasa No.56 Tanah Abang
    Jakarta

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan informasi yang saya dapat mengenai lowongan pekerjaan di Amanah Abadi yang tertera di info loker pada situs Jobs.id, dengan ini saya bermaksud melamar pekerjaan di Hotel Amanah Abadi bagian receptionist.

    Berikut saya cantumkan biodata singkat saya:

    Nama : Anisa Rahmah
    Tempat, Tanggal Lahir : Jakarta, 12 Maret 1997
    Jenis Kelamin : Perempuan
    Pendidikan Terakhir : S1 Perhotelan dan Pariwisata Universitas Jakarta
    Nomor Telepon (HP) : 082339879876
    E-mail : anisarahmah12@gmail.com
    Alamat : Jl. Kembangan Indah no 21 Jakarta Pusat

    Berikut ini saya lampirkan berkas tambahan sebagai persyaratan yang terdiri dari :

    1. Daftar riwayat hidup
    2. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi SKCK
    5. Fotokopi Tanda Bukti Magang dan Pelatihan
    6. Pasfoto 3X4 terbaru sebanyak 3 lembar

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat, sangat besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan saya sebagai bagian dari Hotel Amanah Abadi Atas perhatian dan waktu Bapak/Ibu saya ucapkan banyak terima kasih.

    Hormat saya,


    Anisa Rahmah

    3. Contoh Surat Lamaran Kerja Cafe

    Contoh Surat Lamaran Kerja Cafe
    source image: pergidulu.com

    Bandung, 17 September 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Kepada Yth :
    Cafe Arjuna Muda
    Jl. Rayagung No 13, RT.3/RW.5

    Dengan Hormat,

    Berdasarkan informasi dari Instagram perihal lowongan pekerjaan di cafe tempat Bapak/Ibu pimpin. Melalui surat lamaran ini saya ingin mengajukan diri untuk melamar pekerjaan di cafe yang Bapak/Ibu pimpin guna mengisi posisi waitress. Berikut adalah data singkat saya:

    Nama : Tania Italia
    Tempat/Tanggal Lahir : Bandung, 21 Juni 1997
    Jenis Kelamin : Perempuan
    Pendidikan  : SMA 3 Bandung
    Status : Belum menikah
    Alamat : Jl. Pangeran Diponorogo No 12 RT/RW 05/008
    Telepon  : 089675498678

    Untuk melengkapi beberapa data yang diperlukan sebagai bahan Bapak/Ibu pimpinan diwaktu yang akan datang, saya lampirkan juga kelengkapan data diri sebagai berikut :

    1. Pas Photo 4×6 berwarna
    2. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    3. Daftar Riwayat Hidup
    4. Fotokopi Ijazah Terakhir
    5. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    6. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kriminal (SKCK)

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya ajukan. Besar harapan saya untuk diterima dan diberi kesempatan untuk menjadi bagian dari Cafe Arjuna Muda. Atas perhatian dari Bapak/Ibu, saya sampaikan terimakasih.

    Hormat saya


    Tania Italia

    4. Contoh Surat Lamaran Kerja SPG

    Bandung, 23 Oktober 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Kepada Yth :
    Honda Dealer
    Jl. Asia afrika No 27
    Bandung

    Dengan Hormat,

    Sehubungan dengan info lowongan pekerjaan yang saya dapatkan dari media sosial Instagram, bahwa Honda Dealer sedang membutuhkan karyawan part time untuk posisi Sales Promotion Girls (SPG) untuk jaga stand di perusahaan Bapak/Ibu. Untuk itu saya tertarik dengan lowongan tersebut dan hendak mengajukan diri untuk melamar di Honda Dealer. Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

    Nama: Safira Yustika
    Tempat, Tangga Lahir: Bandung, 12 Juni 1998
    Jenis Kelamin: Perempuan
    Status: Belum menikah
    Pendidikan Terakhir: SMA Negeri 4 Bandung
    Agama: Islam
    Alamat: Jl. Surya Cipta No. 25 Komplek Griya Kencana Bandung
    No. Telepon: 081765887997

    Saya mempunyai pengalaman kerja sebagai SPG di salah satu dealer kendaraan bermotor di Jakarta selama 1 tahun. Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu, berikut saya lampirkan berkas-berkas yang mendukung kualifikasi saya, diantaranya:

    1. Daftar riwayat hidup
    2. Pas foto 3×4 berwarna
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi ijazah sekolah
    5. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kriminal (SKCK)
    6. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya ajukan. Besar harapan saya untuk diterima dan diberi kesempatan untuk menjadi bagian dari Honda Dealer. Atas perhatian dari Bapak/Ibu, saya sampaikan terimakasih.

    Hormat saya,


    Safira Yustika

    5. Contoh Surat Lamaran Kerja PT / Pabrik

    Contoh Surat Lamaran Kerja PT

    Cikarang, 16 Januari 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Kepada
    Yth. HRD PT MUSASHI
    Jl. Kawasan MM2100
    Cikarang

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan info lowongan pekerjaan yang saya dapatkan dari media sosial Facebook, terdapat perihal lowongan pekerjaan di perusahaan tempat Bapak/Ibu pimpin. Surat lamaran ini dibuat dikarenakan saya ingin mengajukan diri untuk melamar pekerjaan di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin untuk mengisi posisi yang dibutuhkan saat ini.
    Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

    Nama : Arjun Febria
    Tempat / Tanggal lahir : Cikarang, 12 Maret 1999
    Jenis Kelamin : Laki-laki
    Pendidikkan : SMK 6 Cikarang Selatan
    Alamat : Jl. cifest No.21 RT 09/ RW 06 Cikarang Selatan
    Telepon : 087876876404

    Untuk bahan pertimbangan Bapak/Ibu pimpinan, saya lampirkan kelengkapan data diri sebagai berikut:

    1. Pas Foto Terbaru
    2. Daftar Riwayat Hidup
    3. Fotokopi KTP
    4. Fotokopi Ijasah Terakhir
    5. Fotokopi Sertifikat Kompetensi
    6. Fotokopi Sertifikat PKL
    7. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)

    Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenarnya. Atas perhatian serta kebijaksanaan Bapak/Ibu pimpinan, saya ucapkan terima kasih.

    Hormat saya,


    Arjun Febria

    6. Contoh Surat Lamaran Kerja Bank

    Contoh Surat Lamaran Kerja Bank
    source image: bisnis.com

    Bogor, 27 Februari 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Yang terhormat
    HRD Bank CIMB Niaga
    Cabang Bogor
    Jl. Jend. Sudirman No.25
    Bogor

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan informasi yang saya dapat mengenai lowongan pekerjaan di Bank Cimb Niaga bagian teller, dengan ini saya bermaksud melamar pekerjaan di bagian tersebut.

    Berikut saya cantumkan biodata singkat saya:

    Nama : Khairunisa Safira
    Tempat, Tanggal Lahir : Bogor, 17 Agustus 1996
    Jenis Kelamin : Perempuan
    Pendidikan Terakhir : S1 Manajemen Universitas Negeri Jakarta
    Alamat : Jl. Raya Sentosa No. 23 Jatiwaringin
    Telepon : 088765898073
    E-mail : safira1732@gmail.com
     
    Berikut ini saya lampirkan berkas tambahan sebagai persyaratan yang terdiri dari :

    1. Daftar riwayat hidup
    2. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    5. Fotokopi Kartu Tanda Pencari Kerja
    6. Pasfoto 3X4 terbaru sebanyak 3 lembar

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat, sangat besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan saya sebagai bagian dari perusahaan Bapak/Ibu. Atas perhatian dan waktu Bapak/Ibu saya ucapkan banyak terima kasih.

    Hormat saya,


    Khairunisa Safira

    7. Contoh Surat Lamaran Kerja Fresh Graduate

    Contoh Surat Lamaran Kerja Fresh Graduate
    source image: qerja.com

    Karawang, 21 Agustus 2020

     Perihal: Lamaran kerja

    Yang terhormat
    HRD PT Santos Jaya Abadi
    Jl. Kawasan KIIC No 28
    Karawang

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan informasi yang saya dapatkan pada laman website infoloker.id bahwa PT Santos Jaya Abadi sedang membuka lowongan pekerjaan untuk bagian Operator Produksi, maka saya bermaksud untuk melamar pekerjaan pada bagian tersebut.

    Berikut saya cantumkan biodata singkat saya:

    Nama : Agus Hidayat
    Tempat, Tanggal Lahir : Karawang, 6 Desember 1997
    Jenis Kelamin : Laki-laki
    Pendidikan Terakhir : SMKN 3 Karawang
    Alamat : Jl. Teluk Jambe No.17 Karawang
    Nomor Telepon (HP) : 087785987326
    E-mail : agushidayat28@gmail.com

    Berikut ini saya lampirkan berkas tambahan sebagai persyaratan yang terdiri dari :

    1. Daftar riwayat hidup
    2. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir
    3. Fotokopi transkrip nilai
    4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    5. Fotokopi SKCK
    6. Fotokopi Sertifikat PKL
    7. Pasfoto 3X4 terbaru

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat, sangat besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan saya sebagai bagian dari PT Santos Jaya Abadi. Atas perhatian dan waktu Bapak/Ibu saya ucapkan banyak terima kasih.

    Hormat saya,


    Agus Hidayat

    8. Contoh Surat Lamaran Kerja Bahasa Inggris

    Jakarta, June 22 October 2020


    PT Prakarsa Alam Segar
    Jln. Raya Perdagangan 78
    Jakarta Pusat

    Dear Mr./Mrs. President of PT. Prakarsa Alam Segar

    I have read an announcement about a job vacancy in your company from the internet, and I want to fill up the position as author. My name is Dendi Muhammad. I am twenty-three years old, unmarried, and I was graduated from University of Indonesia, Faculty of computer science, with total GPA 3.80  in January 2019.

    As a consideration, I attached:

    1. Copy of Bachelor Diploma and Academic Transcript.
    2. Curriculum Vitae
    3. Recent Photograph 4×6
    4. Certificate of Public Speaking and Certificate of English Proficiency (TOEIC)

    I have good personality. I can work well with others (team work) or individual. Besides, I also can communicate in English quite well.

    I am looking forward to hearing from you. Thank you for your consideration and attention.

    Sincerely yours,


    Dendi Muhammad

    9. Contoh Surat Lamaran Kerja Apoteker

    Contoh Surat Lamaran Kerja Apoteker
    source image: rencanamu.id

    Cirebon, 15 Juli 2020

    Perihal: Lamaran Pekerjaan

    Yth. Manager Personalia
    Rumah Sakit Medika Lestari
    Cirebon

    Dengan hormat,

    Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

    Nama : Aliya Ratnasari
    Tempat, Tanggal Lahir : Cirebon, 26 Agustus 1995
    Jenis Kelamin : Perempuan
    Pendidikan Terakhir : S1 Farmasi Universitas Muhammadiyah Cirebon
    Alamat : Jl. tuparev No. 17 Babakan Kota Cirebon
    Telepon : 082198798740
    E-mail : ratnasari395@gmail.com

    Melalui surat lamaran pekerjaan ini, saya sampaikan bahwa saya tertarik untuk menjadi karyawan di Rumah Sakit Medika Lestari pada posisi Apoteker. Saya merupakan apoteker lulusan Fakultas Farmasi Universitas Muhammadiyah Cirebon tahun 2018 dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,65. Saya juga memiliki pengalaman sebagai apoteker di salah satu Rumah Sakit di Bandung.

    Berikut saya lampirkan beberapa berkas yang mendukung kualifikasi saya untuk melamar di posisi ini:

    1. Curriculum Vitae (CV)
    2. Foto kopi ijazah kuliah
    3. Foto kopi transkrip nilai
    4. Foto kopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    5. Foto kopi sertifikat pengalaman kerja RS. Harapan Jantung
    6. Pas foto 4×6 terbaru
    7. Sertifikat prestasi dan pelatihan

    Demikian surat lamaran pekerjaan ini. dengan pengalaman kerja dan keahlian saya, besar harapan saya untuk dapat bergabung di Rumah Sakit Medika Lestari, Cirebon. Atas perhatiannya, saya sampaikan terimakasih.

    Hormat Saya,


    Aliya Ratnasari

    10. Contoh Surat Lamaran Kerja Indomaret

    Contoh Surat Lamaran Kerja Indomaret
    source image: orangdalam.com

    Jakarta, 12 Juli 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Yth. HRD PT INDOMARCO PRISTAMA
    Jl. Melati Raya no 17, Jakarta

    Dengan hormat,
    Yang bertanda tangan di bawah ini,

    Nama : Haidar Ali
    Tempat, Tanggal Lahir : Jakarta, 1 Maret 1997
    Jenis Kelamin : Laki-laki
    Pendidikan : SMA 1 Jakarta
    No. Telepon : 087765763642
    Alamat : JL. Pos pengumben, Kebon Jeruk Jakarta Barat
    E-mail : haidar.ali18@gmail.com

    Dengan ini saya bermaksud mengajukan permohonan kerja di perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin untuk menempati posisi Sebagai Pramuniaga. Sebagai bahan pertimbangan, berikut saya lampirkan berkas penting sebagai berikut :

    1. Daftar Riwayat Hidup
    2. Pas Photo 3×4 terbaru
    3. Fotokopi Ijazah Terakhir
    4. Fotokopi Transkrip Nilai
    5. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    6. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    7. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)

    Demikian surat lamaran kerja saya ini, Semoga Bapak / Ibu dapat mempertimbangkan dan memberi saya kesempatan untuk wawancara. Atas perhatian dan pertimbangan Bapak / Ibu saya ucapkan terima kasih.

    Hormat saya,


    Haidar Ali

    11. Contoh Surat Lamaran Kerja Email

    Contoh Surat Lamaran Kerja Email
    source image: marketingland.com
     
    Subject : Surat Lamaran Kerja

    Dengan hormat,

    Yang bertanda tangan di bawah ini:

    Nama : Egi Suryanto
    Tempat, Tanggal Lahir   : Tasikmalaya, 24 Mei 1995
    Jenis Kelamin : Laki-Laki
    Status : Belum Menikah
    Pendidikan Terakhir : S1 Teknik Informatika
    No. Telepon : 081335779778
    Alamat Rumah : Jl. Kemanggisan No.25 Tasikmalaya

    Dengan surat lamaran ini saya mengajukan permohonan kerja di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin untuk menempati posisi Junior Programmer.

    Sebagai bahan pertimbangan saya telah melampirkan beberapa berkas penting sebagai berikut:
    1. Daftar Riwayat Hidup
    2. Scan Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    3. Scan Kartu Keluarga (KK)
    4. Scan Ijazah Terakhir
    5. Scan Surat Keterangan Dokter
    6. Pas Photo format .PNG (1 file)
    7. Website portofolio

    Demikian surat lamaran kerja yang saya buat, dengan lamaran ini kami berharap agar dapat diterima di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Terima kasih

    Hormat saya,


    Egi Suryanto

    12. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru

    Contoh Surat Lamaran Kerja Guru
    source image: fajar.co.id

    Aceh, 7 Januari 2020

    Perihal : Lamaran pekerjaan

    Yth.
    Kepala SMA Negeri 3 Aceh
    Di Tempat

    Dengan hormat,

    Dengan ini saya yang mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk menjadi seorang guru Olahraga di sekolah SMA Negeri 3 Aceh. Perkenalkan, data diri singkat saya :

    Nama : Adi Nurmanto
    Tempat dan Tanggal Lahir : Aceh , 7 Januari 1995
    Jenis Kelamin : Laki – laki
    Agama : Islam
    Pendidikan Terakhir : S1
    Alamat : Jl. Merintis Usaha  No. 34
    No HP : 089554365869

    Seperti keterangan yang saya tulis diatas, saya memiliki motivasi untuk menjadi seorang guru olahraga di SMA Negeri 3 Aceh yang Bapak/Ibu pimpin sekarang ini.

    Untuk pertimbangan saya lampirkan :

    1. Daftar Riwayat Hidup
    2. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    3. Fotokopi ijazah S1 telah dilegalisir
    4. Fotokopi transkrip nilai
    5. Fotokopi sertifikat kursus
    6. Fotokopi piagam penghargaan
    7. Pas photo 4 x 6 yang terbaru

    Demikianlah surat ini saya buat, terima kasih atas kesempatan dan perhatiannya.

    Hormat Saya,


    Adi Nurmanto

    13. Contoh Surat Lamaran Kerja Kurir

    Contoh Surat Lamaran Kerja Kurir
    source image: ambito.com

    Kuningan, 17 Desember 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Yang terhormat
    HRD Manajer PT. Global Jet Express (J&T Express)
    Jl. Pluit Selatan Raya No.9,10, RT.4/RW.9, Pluit, Kec. Penjaringan
    Jakarta Utara

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan informasi yang saya dapat mengenai lowongan pekerjaan melalui surat kabar Kompas bahwa PT Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) sedang membutuhkan tenaga kurir, dengan ini saya bermaksud untuk melamar pekerjaan pada posisi tersebut.

    Berikut saya cantumkan biodata singkat saya:

    Nama : Arif Seto
    Tempat, Tanggal Lahir : Cianjur, 23 Oktober 1997
    Jenis Kelamin : Laki-laki
    Pendidikan Terakhir : SMK Jurusan Multimedia
    Alamat : Jl. Halmahera no 21 Jakarta
    Telepon: 087889762349
    E-mail : arifseto34@gmail.com

    Bersama ini saya lampirkan:

    1. Daftar riwayat hidup
    2. Pasfoto 4×6 terbaru
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir
    5. Fotokopi transkrip nilai
    6. Fotokopi Kartu Pengalaman Kerja
    7. Fotokopi SKCK

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat, sangat besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan saya sebagai bagian dari J&T Express. Atas perhatian dan waktu Bapak/Ibu saya ucapkan banyak terima kasih.

    Hormat saya,


    Arif Seto

    14. Contoh Surat Lamaran Kerja Part Time

    Depok, 12 Februari 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Yang terhormat
    Manajer Personalia PT Asik Android
    Jl. Kebangsaan Raya No.15-16
    Depok

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan informasi yang saya dapatkan pada laman Instagram bahwa PT Asik Android sedang membuka lowongan kerja part time untuk bagian penulis, maka saya bermaksud untuk melamar pekerjaan pada bagian tersebut. Adapun saya sebelumnya telah bekerja sebagai penulis lepas selama lebih dari dua tahun diberbagai media Indonesia.

    Berikut saya cantumkan biodata singkat saya:

    Nama : Nadia Maharani
    Tempat, Tanggal Lahir : Jakarta, 18 Maret 1994
    Jenis Kelamin : Perempuan
    Pendidikan Terakhir : S1 Sastra Inggris
    Alamat : Jl. Mampang No.12 Margonda
    Nomor Telepon (HP) : 081897698769
    E-mail : maharani194@gmail.com

    Berikut ini saya lampirkan berkas tambahan sebagai persyaratan yang terdiri dari :

    1. Daftar riwayat hidup
    2. Pasfoto 4x6 terbaru
    3. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir
    4. Fotokopi transkrip akademik
    5. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    6. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    7. Fotokopi SKCK
    8. Fotokopi Sertifikat Pengalaman Kerja

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat, sangat besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan saya sebagai bagian dari perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Atas perhatian dan waktu Bapak/Ibu saya ucapkan banyak terima kasih.

    Hormat saya,


    Nadia Maharani

    15. Contoh Surat Lamaran Kerja Security

    Contoh Surat Lamaran Kerja Security
    source image: kumparan.com

    Indramayu, 12 Juli 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Yang terhormat
    HRD Bank Rakyat Indonesia (BRI)
    Jl. Merah Putih No 31
    Indramayu

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan adanya surat ini, saya bermaksud untuk melamar pekerjaan di Bank Rakyat Indonesia pada bagian security.

    Berikut saya cantumkan biodata singkat saya:

    Nama : Indra Prayoga
    Tempat, Tanggal Lahir : Indramayu, 17 Maret 1995
    Jenis Kelamin : Laki-laki
    Pendidikan Terakhir : SMA Negeri 5 Indramayu
    Alamat : Jl. Kebagusan No 12 Blok C
    Telepon : 081987698641
    Email : indraprayoga14@gmail.com

    Berikut ini saya lampirkan berkas tambahan sebagai persyaratan yang terdiri dari :

    1. Daftar riwayat hidup
    2. Pasfoto 4X6 terbaru
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    5. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir
    6. Fotokopi SKCK
    7. Fotokopi Sertifikat Pelatihan Security
    8. Fotokopi Surat Keterangan Sehat dari Dokter

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat, sangat besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan saya sebagai bagian dari Bank Rakyat Indonesia (BRI). Atas perhatian dan waktu Bapak/Ibu saya ucapkan banyak terima kasih.

    Hormat saya,


    Indra Prayoga

    16. Contoh Surat Lamaran Kerja Cleaning Service

    Contoh Surat Lamaran Kerja Cleaning Service

    Jakarta, 12 Maret 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Yang terhormat
    HRD Mall Taman Anggrek
    Jl. Letjen S. Parman No.Kav. 21, RT.12/RW.1, Tomang, Kec. Grogol petamburan
    Kota Jakarta Barat

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan informasi yang saya dapat mengenai lowongan pekerjaan di Mall Taman Anggrek bagian cleaning service, dengan ini saya bermaksud melamar pekerjaan di bagian tersebut.

    Berikut saya cantumkan biodata singkat saya:

    Nama : Ibrahim Ramadhan
    Tempat, Tanggal Lahir : Jakarta, 1 Oktober 1997
    Jenis Kelamin : Laki-laki
    Pendidikan Terakhir : SMk Negeri 1 Jakarta
    Alamat : Jl. Komplek DKI No 72
    Telepon : 081876090382
    E-mail : ibrahimramadhan91@gmail.com

    Berikut ini saya lampirkan berkas tambahan sebagai persyaratan yang terdiri dari :

    1. Daftar riwayat hidup
    2. Pasfoto 4X6 terbaru
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    5. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir
    6. Fotokopi SKCK
    7. Fotokopi Kartu Tanda Pencari Kerja

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat, sangat besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan saya sebagai bagian dari perusahaan Bapak/Ibu. Atas perhatian dan waktu Bapak/Ibu saya ucapkan banyak terima kasih.

    Hormat saya,


    Ibrahim Ramadhan

    17. Contoh Surat Lamaran Kerja CPNS

    Jakarta, 20 Desember 2020

    Kepada Yth.
    (Kementerian tujuan)
    (Alamat)

    Perihal: Lamaran pekerjaan di Kementerian xxx

    Dengan hormat,

    Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
    Nama : ......................
    Tempat, tanggal lahir : .................
    Pendidikan/ Jurusan. :..............
    Alamat : ..............
    Telp :.............

    Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak/Ibu untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil di Kementerian (tujuan). Sebagai pertimbangan bersama ini saya lampirkan beberapa syarat pelengkap.

    1. Fotokopi ijazah yang sudah dilegalisir
    2. Fotokopi transkrip yang sudah dilegalisir
    3. Daftar riwayat hidup
    4. Surat pernyataan
    5. Surat keterangan sehat dari dokter
    6. Surat keterangan bebas narkoba
    7. Surat keterangan akreditasi dari BAN PT (opsional)
    8. 4 lembar dengan latar belakang merah

    Demikian saya sampaikan, atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

    Hormat saya,


    (Nama Pelamar)

    18. Contoh Surat Lamaran Kerja Admin

    Bandung, 17 Maret 2020


    Perihal: Lamaran kerja

    Yang terhormat
    HRD PT Anggung Sejahtera
    Jl. Raden Saleh No.12

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan informasi lowongan pekerjaan di internet yang saya peroleh bahwa PT Anggung Sejahtera membutuhkan karyawan sebagai Admin.

    Yang bertandatangan di bawah ini, saya :

    Nana Lengkap : Shintia Wicaksono
    Tempat/Tgl. Lahir : Bandung, 17 Maret 1994
    Jenis Kelamin : Perempuan
    Alamat : Jl. Melati No. 12 Kec. Kalibata Kota Bandung
    Pendidikan Terakhir : S1 Universitas Bung Karno
    Telepon : 089598987981

    Mengajukan lamaran pekerjaan sebagai karyawan di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin.
    Bersama ini saya lampirkan :

    1. Curriculum Vitae
    2. Fotokopi Ijazah Terakhir
    3. Pas Foto Terbaru 4 x 6
    4. Fotokopi Identitas Diri (KTP)
    5. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    6. Transkrip Nilai
    7. Fotokopi Certificate TOEP

    Demikian surat lamaran permohonan pekerjaan yang saya ajukan. Besar harapan saya saya untuk dapat diterima sebagai karyawan diperusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

    Hormat saya,


    Shintia Wicaksono

    19. Contoh Surat Lamaran Kerja Customer Service

    Contoh Surat Lamaran Kerja Customer Service
    source image: gluru.co

    Bekasi, 16 Februari 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Yang terhormat
    HRD Bank Nasional Indonesia
    Cabang Bekasi Selatan
    Jl. Kebangsaan Merah

    Bekasi

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan informasi yang saya dapat mengenai lowongan pekerjaan di Bank Nasional Indonesia bagian customer service, dengan ini saya bermaksud melamar pekerjaan di bagian tersebut.
     
    Berikut saya cantumkan biodata singkat saya:

    Nama : Amelia Rahmah
    Tempat, Tanggal Lahir : Bekasi, 12 Desember 1997
    Jenis Kelamin : Perempuan
    Pendidikan Terakhir : S1 Ilmu Komunikasi Universitas Pelita Bangsa
    Alamat : Jl. Raya Kalimalang No.12
    Nomor Telepon (HP) : 089897665898
    E-mail : rahmahamelia9@gmail.com

    Berikut ini saya lampirkan berkas tambahan sebagai persyaratan yang terdiri dari :

    1. Daftar riwayat hidup
    2. Pasfoto 4X6 terbaru
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    5. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir
    6. Fotokopi transkrip nilai
    7. Fotokopi Kartu Tanda Pencari Kerja
    8. Pasfoto 4X6 terbaru

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat, sangat besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan saya sebagai bagian dari perusahaan Bapak/Ibu. Atas perhatian dan waktu Bapak/Ibu saya ucapkan banyak terima kasih.

    Hormat saya,

     
    Amelia Rahmah

    20. Contoh Surat Lamaran Kerja Bidan

    Kuningan, 17 Maret 2020


    Perihal: Lamaran kerja

    Yth. Personalia
    Rumah Sakit Sari Asih
    Kuningan

    Dengan hormat,

    Berdasarkan info lowongan pekerjaan yang telah saya peroleh, bahwa Rumah Sakit Sari Asih sedang membutuhkan karyawan untuk menempati posisi perawat. Bersama dengan surat lamaran pekerjaan ini, saya mengajukan lamaran untuk posisi tersebut.

    Berikut merupakan data singkat saya:

    Nama: Amanda Keysa
    Tempat, Tangga Lahir: Kuningan, 3 November 1995
    Jenis Kelamin: Perempuan
    Status: Belum menikah
    Pendidikan Terakhir: S1 Kebidanan, Universitas Kuningan
    Agama: Islam
    Alamat: Jl. Raya Cirendang No.21
    Telepon: 081860893761

    Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, tak lupa saya lampirkan beberapa berkas yang mendukung kualifikasi saya:

    1. Daftar riwayat hidup
    2. Pas foto 4×6 terbaru
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    5. Fotokopi ijazah terakhir
    6. Fotokopi transkrip akademik
    7. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kriminal (SKCK)

    Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya ajukan. Besar harapan saya untuk diterima dan diberi kesempatan untuk menjadi bagian dari Rumah Sakit Sari Asih. Atas perhatian dari Bapak/Ibu, saya sampaikan terimakasih.

    Hormat saya,


    Amanda Keysa

    21. Contoh Surat Lamaran Kerja Magang

    Contoh Surat Lamaran Kerja Magang
    source image: qerja.com

    Subang, 12 April 2020

    Perihal: Permohonan Magang Kerja
    Lampiran: 1 (satu) bendel

    Yth.
    HRD PT. Selalu Ceria
    Jalan Kembang Desa, Subang
    Jawa barat

    Dengan hormat,
    Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

    Nama: Rois Abdullah
    NIM: 4150987658
    Alamat: Jalan Abadi Jaya, Subang, Jawa Barat
    Perguruan Tinggi: Universitas Negeri Subang, Jalan Tanah Kusir, Subang, Jawa Barat
    Program Studi: S1 Teknik Informatika

    Dengan surat ini saya bermaksud mengajukan izin untuk dapat melaksanakan Kerja Praktik saya (magang) selama 1 (satu) sampai 2 (dua) bulan di perusahaan yang Bapak/Ibu kelola. Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, saya lampirkan beberapa berkas sebagai berikut :

    1. Daftar Riwayat Hidup
    2. Pas foto 3X4 terbaru
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi Kartu Mahasiswa
    5. KHS terakhir dengan IPK
    6. SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian)

    Demikian permohonan ini saya ajukan, besar harapan saya agar Bapak/Ibu berkenan mempertimbangkan permohonan ini. Atas perhatian dan kebijaksanaannya saya ucapkan terima kasih.

    Hormat saya


    Rois Abdullah

    22. Contoh Surat Lamaran Kerja Apoteker

    Cikarang, 7 September 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Yth. Manager Personalia
    Rumah Sakit Kencana Muda
    Cikarang

    Dengan hormat,

    Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

    Nama: Fitri Aisyah
    Tempat, Tanggal Lahir: Cikarang, 18 Juli 1997
    Pendidikan Terakhir: S1 Fakultas Farmasi Universitas Pelita Bangsa
    Telepon: 081234578923

    Melalui surat lamaran pekerjaan ini, saya sampaikan bahwa saya tertarik untuk menjadi karyawan di Rumah Sakit Kencana Muda pada posisi Apoteker. Saya merupakan apoteker lulusan Fakultas Farmasi Universitas Pelita Bangsa tahun 2016 dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,41. Saya juga memiliki pengalaman sebagai apoteker di salah satu Rumah Sakit di Kota Bekasi.

    Berikut saya lampirkan beberapa berkas yang mendukung kualifikasi saya untuk melamar di posisi ini:

    1. Curriculum Vitae (CV)
    2. Pas foto 4×6 terbaru
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    5. Fotokopi ijazah terakhir
    6. Fotokopi transkrip akademik
    7. Fotokopi STRTTK
    8. Fotokopi sertifikat pengalaman kerja RS. Amanda

    Demikian permohonan ini saya ajukan, besar harapan saya agar Bapak/Ibu berkenan mempertimbangkan permohonan ini. Atas perhatian dan kebijaksanaannya saya ucapkan terima kasih.

    Hormat Saya,


    Fitri Aisyah

    23. Contoh Surat Lamaran Kerja Dokter

    Contoh Surat Lamaran Kerja Dokter
    source image: jatimnet.com

    Jakarta, 12 April 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Kepada Yth
    Bapak/Ibu Pimpinan
    Rumah Sakit Karya Abadi
    Jl. Singaraja No.13 Kota Jakarta

    Dengan Hormat,

    Yang bertanda tangan dibawah ini:

    Nama: Shalsabila
    Jenis Kelamin: Perempuan
    Tempat dan Tanggal Lahir: Jakarta, 14 Februari 1997
    Pendidikan Terakhir: Lulusan Dokter Spesialis kulit Universita Indonesia
    Status: Belum Menikah
    Alamat: Jl. Komplek DPR No.12 Kebon Jeruk, Jakarta Barat
    Telepon : 089587689851

    Bersama surat lamaran pekerjaan ini, izinkan saya mengajukan diri sebagai dokter spesialis kulit yang bertugas di Rumah Sakit Karya Abadi Jakarta, sesuai dengan posisi yang dibutuhkan.

    Sebagai bahan pertimbangan berikut ini saya lampirkan:

    1. Daftar Riwayat Hidup
    2. Pas Foto 4 x 6 terbaru
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    5. Fotokopi Ijasah Terakhir (dilegalisir)
    6. Surat keterangan Berbadan Sehat dari Rumah Sakit
    7. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
    8. Surat Pengalaman Kerja

    Saya berharap agar diberi kesempatan wawancara sehingga saya dapat menjelaskan potensi dan kemampuan saya secara mendalam. Atas perhatiannya saya ucapkan banyak terima kasih.

    Hormat saya,


    Shalsabila

    24. Contoh Surat Lamaran Kerja Toko

    Cikarang, 12 Oktober 2020

    Perihal: Lamaran kerja

    Kepada Yth,
    Pemilik Toko Selalu Terdepan
    Di tempat

    Dengan hormat,

    Sehubungan dengan lowongan pekerjaan yang ada di Toko Selalu Terdepan yang Bapak/Ibu pimpin, saya memiliki keinginan mengajukan lamaran pekerjaan di posisi kasir.

    Berikut ini adalah data diri saya:

    Nama : Angga Aprilia
    Tempat/Tanggal Lahir : Cikarang, 16 Agustus 1995
    Jenis Kelamin : Laki – laki
    Pendidikan : SMK Negeri 2 Cikarang Selatan
    Agama : Islam
    Telepon : 081657400981
    Alamat : JL. Haji Gondrong No.12 Cikarang Selatan

    Berikut ini berkas penunjangnya :

    1. CV (Daftar Riwayat Hidup)
    2. Pas foto berwarna ukuran 3 x 4 terbaru
    3. Fotokopi Ijazah
    4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    5. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    6. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)

    Demikian permohonan ini telah dibuat, saya sangat memiliki harapan besar untuk diterima di toko Selalu Terdepan ini. Atas perhatiannya, saya ucapkan terimakasih.

    Hormat Saya,


    Angga Aprilia

    25. Contoh Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan

    Contoh Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan

    26. Contoh Surat Lamaran Kerja Pramuniaga

    Jakarta, 18 Oktober 2020


    Perihal: Lamaran kerja

    Kepada Yth,
    Pimpinan Mall Ciputra
    Jl. S. Parman, Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat

    Dengan Hormat,

    Berdasarkan iklan lowongan pekerjaan yang saya dapat dari Instagram pada tanggal 15 Oktober 2020 menyatakan bahwa mall ciputra saat ini sedang membutuhkan karyawan baru untuk bekerja sebagai Pramuniaga. Untuk itulah saya bermaksud untuk menjadi bagian dari Mall ciputra.  Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

    Nama : Els Dhinda
    Tempat/Tanggal Lahir : Jakarta, 25 Maret 1997
    Jenis Kelamin : Perempuan
    Pendidikan  : SMK 90 Jakarta
    Alamat : Jl. Menteng Raya No. 25 RT/RW 07/009
    Telepon  : 085786576349

    Untuk melengkapi beberapa data yang diperlukan sebagai bahan Bapak/Ibu pimpinan diwaktu yang akan datang, saya lampirkan juga kelengkapan data diri sebagai berikut :

    1. Daftar Riwayat Hidup
    2. Pas Photo 4X6 terbaru
    3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    4. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    5. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
    6. Fotokopi Ijazah Terakhir
    7. Fotokopi Sertifikat Kompetensi
    8. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)

    Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenarnya dan atas perhatian serta kebijaksanaan Bapak/Ibu pimpinan saya mengucapkan terimakasih.

    Hormat saya


    Els Dhinda

    Baca Juga:

    Itulah informasi mengenai Contoh Surat Lamaran Kerja yang Baik dan Benar. Semoga bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung.

    Tinggalkan Komentar